Pages

Friday, July 1, 2016

Nastar tebus2

Resep nastar klasik by : dian meidina
Rebake casey kitchen

Bahan :
- 200 gr margarin
- 150 gr mentega
- 1 butir kuning telur mentah
- 2 butir kuning telur rebus
- 1 sdm maizena
- 1 bungkus susu bubuk dancaw
- 70 gr gula halus / sesuai selera
- garam sedikit
- tepung terigu yg di sangrai (utk ukuran saya sesuaikan jgn terlalu banyak / sedikit, pokoknya sampai adonan bisa di bentuk )

Bahan isi :
- selai nanas homemade

Bahan oles :
- 2 butir kuning telur mentah
- 1 sdm minyak sayur
- 1 tetes pewarna kuning telur

Carbut :

- kocok mentega, margarin, gula halus, sebentar saja asal campur
- masukkan telur mentah setelah itu 2 kuning telur rebus
- sedikit garam
- susu bubuk (aduk aduk dengan spatula)
- tepung terigu yang di sangrai, tuang sedikit demi sedikit aduk menggunakan spatula kayu / yg lain ( hindari mengaduk adonan dengan tangan karena bisa menyebab kAn nastar melebar saat di panggang krn suhu tangan)
- pulung adonan sedikit, isi dengan selai nanas, setelah itu bulatkan, susun di loyang,
- masukkan nastar yang sdh di bulatkan ke oven, terlebih dahulu panaskan oven (api kecil saja)
- panggang hingga setengah matang (10 mnit)
- olesi nastar dengan kuning telur ulangi 2 kali setelah itu masukkan lagi,

Tips :
1. Agar kue tahan lama
- tepung di sangrai agar kue tahan lama tidak cepat bulukan
- selai nanas harus kering tidak boleh basah
2. Agar nastar tidak retak saat di panggang
- isian jangan terlalu besar atau kulit terlalu tipis,
- tuang tepung terigu sedikit demi sedikit jangan langsung di tuang semua (karena kalau kebanyakan tepung nastar jd keras dan bisa mengakibatkan retak saat di panggang)
- gunakan api kecil saja saat memanggang

By : Fah Umi Yasmin

Perbandingan nya :

1 butir kuning telor yang kuningnya orange, sebab ada yang kuning kalau di Arab, ada 2 macam
1 sdm minyak goreng
1 sdt susu kental manis

Aduk rata semua

Untuk nastar usahakan sudah bener bener matang, dinginkan sampai benar benar dingin, kemarin bikin siang, olesnya baru tadi pagi jam 8, oles sampai 3 kali,  biarkan kena angin

Panaskan oven dengan suhu 100 derajat selama 5 menit pakai api bawah, masukkan nastar yang sudah dioles selama 2 - 5 menit saja & biarkan dioven sampai oven dingin

No comments:

Post a Comment