Pages

Monday, February 29, 2016

Brownies kukus putih telur

BROWNIES KUKUS PUTIH TELUR

Sekarang lagi sering banget hujan dan sehari-hari cuacanya mendung terus, jadi bawaannya pengen ngemil aja. Brownies kukus ini cocok banget dimakan diwaktu hujan, kebetulan masih punya stok putih telur jadi dipakai aja sekalian pengen tahu perbedaan rasa brownies kukus ini dengan brownies yang memakai kuning telur. Dan menurut saya memang lebih lembut brownies yang memakai kuning telur, tekturnya lembab tidak kering tapi untuk rasa sama enaknya yaaa....
Untuk resep saya pakai brownies kukus Ny. Liem, saya buat setengah resep saja.
Ini dia resepnya :

Brownies Kukus Putih Telur
(Source: Ny. Liem)
recook :余露施/Lusi Djie
Bahan-bahan :
Bahan I :
750 ml putih telur
375 gr gula pasir
20 gr cake emulsifier

Bahan II :
275 gr tepung terigu protein sedang
75 gr cokelat bubuk
1 sdt BP
½ sdt vanilla bubuk

Bahan III (cairkan):
200 gr DCC
250 ml minyak sayur

Bahan IV (cairkan):
150 gr DCC/mesis coklat

Cara membuat :
Kocok putih telur hingga setengah mengembang, masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok. Tambahkan cake emulsifier, kocok kembali hingga mengembang dan kental.
Masukkan bahan II sedikit demi sedikit hingga rata. Tuang bahan III, aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
Tuang setengah bagian adonan ke dalam loyang ukuran 24x24x7cm yang sudah dialas dengan kertas roti.
Kukus selama 20 menit hingga matang. Tuang bahan IV, ratakan.
Tuang sisa adonan diatas bahan IV, ratakan. Kukus kembali selama 25 menit hingga matang.
Angkat dan dinginkan.

No comments:

Post a Comment